Dandenkesyah Mataram Memaparkan Gizi Seimbang Anak Kepada Kader Desa Bilalande


Mataram | Halo Mandalika -
Dandenkesyah Mataram Letkol CKM Khoirul Anam menghadiri Jum'at Salam dan berkunjung ke desa Bilalande, Kecamatan Bilalande, Kabupaten Lombok Tengah, untuk edukasi terkait Stunting. Acara tersebut berlangsung pukul 10.00 WIB di Aula Kantor desa Bilalande. Jum'at, (26/1/2024)

Hadir dalam giat jum'at salam tersebut,Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) dr. H. Lalu Hamzi Fikri, MM, MARS, Kades Bilalande Panjaitan, Kepala Puskesmas Desa Ganti Wiraguteng S. Kep. Ners, Kadis Kesehatan Lombok Tengah diwakili Kabid Kesehatan, Bhabinkamtibmas, Bhabinsa, Tim Gizi Desa Bilabante dan Desa Ganti, serta lapisan masyarakat.

Khoirul Anam mengatakan, Pengelolaan posyandu Puskesmas mendampingi ibu kader harus benar-benar di bekali terutama pelatihan satu Posyandu Jadi yang harus di persiapkan untuk kesehatan adalah penguatan kebutuhan sosial karena itu ujung tombaknya. 

Lanjutnya, Khoirul Anam sambangi warga yang terdampak stunting anaknya sebagai wujud peduli until memberikan saran Dan edukasi Kepada warga. 

Selain itu, Pemeriksaan Kesehatan dari Tim RSAD khusus lanjut usia yang di tangani langsung oleh Dokter

Tugas pertama Posyandu dilegalitas aktif dan kadernya harus punya kompetensi yang memadai berikut penguatan berkelanjutan berupa pengetahuan tentang kesehatan promotif harus diberikan untuk kader-kader

Intervensi yang dilakukan oleh kader Posyandu bersama anak-anak. Kader Posyandu sesuai data dan di bagi berdasarkan tempatnya.

Jika anak terus-menerus kekurangan nutrisi, otomatis perkembangan otak tidak bekerja secara optimal, terutama pada usia emas (golden age) anak yakni 0-3 tahun. Konsumsi protein hewani sangat penting untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dan mencegah stunting pada anak. 

Aspek pola makan juga memiliki pengaruh cukup besar. Jika kekurangan asam amino esensial maka hormon pertumbuhan dan metabolisme tumbuh kembang anak juga akan terganggu. Jika ini terjadi secara terus-menerus dapat menyebabkan penurunan fungsi kognitif anak. Protein hewani sebagai zat gizi makro memiliki sumber asam amino esensial terbaik yang diperlukan tubuh untuk mengaktifkan berbagai enzim dan hormon pertumbuhan.

Khoirul Anam menyarankan untuk seluruh kader yang Ada di desa Bilalande, agar terus belajar bila perlu seluruh kader diuji dan diberi nilai, sehingga dapat mempermudah kader menerima Apresiasi

Ia juga menyampaikan bahwa melalui kerja sama berbagai sektor diharapkan ke depannya dengan niat dan keinginan yang kuat dapat memerangi stunting sehingga tidak ada lagi kasus stunting di wilayah tersebut.

Ia berharap Kegiatan pencegahan stunting  dapat berjalan maksimal di semua desa. Dan menerapkannya dengan baik.(HM)

Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Satuan Denkesyah Mataram Gelar Pelepasan Purna Tugas Militer 2024

Grand Opening! RSAD Sultan Abdul Kahir II Bima mulai Beroperasi, Berikut Fasilitas dimiliki !